PENGARUH MOTIVASI PELAYANAN PUBLIK TERHADAP KEPUASAN KERJA MELALUI KETERLIBATAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI PADA PEGAWAI SEKTOR PUBLIK MALL PELAYANAN PUBLIK SIOLA KOTA SURABAYA
DOI:
https://doi.org/10.52859/jbm.v12i1.501Keywords:
Public Service motivation, Work Engagement, Organizational Commitment, Job SatisfactionAbstract
Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh motivasi pelayanan publik, keterlibatan kerja, dan komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja. Selain itu, juga menguji keterlibatan kerja dan komitmen organisasi sebagai variabel mediasi. Mall Pelayanan Publik Siola Surabaya merupakan populasi penelitian ini dengan teknik convenience sampling. Sampel penelitian berjumlah 135 pegawai sektor publik dengan teknik analisis SEM-PLS. Hasil penelitian ini yaitu motivasi pelayanan publik dan komitmen organisasi berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja, sedangkan keterlibatan kerja terbukti tidak berpengaruh. Hasil lainnya yaitu motivasi pelayanan publik berpengaruh positif terhadap komitmen organisasi dan keterlibatan kerja. Kemudian komitmen organisasi dapat memediasi pengaruh motivasi pelayanan publik terhadap kepuasan kerja, sementara keterlibatan kerja terbukti tidak memediasi pengaruh tersebut.