ANALISI STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN MELALUI PROGRAM NGICIP TVKU DALAM MEMPROMOSIKAN UMKM DI KOTA SEMARANG PADA PERKUMPULAN RANGKUL
DOI:
https://doi.org/10.52859/jbm.v12i1.413Keywords:
bauran pemasaran, komunikasi pemasaran, promosiAbstract
Strategi komunikasi pemasaran menjadi salah satu aspek yang dibutuhkan oleh Perkumpulan Rangkul dalam mempromosikan anggota UMKM yang tergabung di dalamnya, diikuti dengan perkembangan teknologi informasi dan digital menjadikan program Ngicip TVKU menjadi media promosi yang saling menguntungkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengindentifikasi strategi komunikasi pemasaran Perkumpulan Rangkul dalam mempromosikan UMKM di Kota Semarang melalui Program Ngicip TVKU. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui pendekatan deskriptif dan paradigma induksi analitis. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan melakukan wawancara langsung dengan anggota Perkumpulan Rangkul, Kepala Hubungan Masyarakat UMKM Rangkul Semarang, kepala produksi dan staff hubungan masyarakat dan marketing TVKU serta analis kebijakan madya Dinas Koperasi dan UMKM Kota Semarang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa UMKM Rangkul menggunakan strategi komunikasi pemasaran yang efektif melalui penggunaan media massa Program Ngicip TVKU serta media sosial dalam mempromosikan produknya walaupun dampak dari Program Ngicip TVKU tidak sebesar media sosial lainnya.