DAMPAK MANAJEMEN LABA, ASIMETRI INFORMASI, DAN LEVERAGE TERHADAP BIAYA MODAL PERUSAHAAN

  • Serafim Dina Kalvari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tarumanegara
  • Henny Wirianata
Keywords: Earnings Management, Information Assymetry, Leverage, Cost of Capital

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh earnings management, information asymmetry, dan leverage terhadap cost of capital. Sampel data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder dengan objek penelitian perusahaan Infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018 – 2022. Pengumpulan data berasal dari laporan keuangan tahunan perusahaan, kemudian diolah menggunakan software Microsoft Excel 2019 dan SPSS versi 25. Earnings management diukur dengan menggunakan Discretionary Accruals dan Information asymmetry diukur dengan menggunakan pendekatan SPREAD tidak memiliki pengaruh terhadap cost of capital perusahaan. Leverage diukur menggunakan Debt to Equity Ratio memiliki pengaruh positif signifikan terhadap cost of capital perusahaan. Secara bersama-sama, earnings management, information asymmetry, dan leverage berpengaruh secara signifikan terhadap cost of capital perusahaan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-07-22
How to Cite
Kalvari, S., & Wirianata, H. (2024). DAMPAK MANAJEMEN LABA, ASIMETRI INFORMASI, DAN LEVERAGE TERHADAP BIAYA MODAL PERUSAHAAN. Jurnal Bina Akuntansi, 11(2), 88-113. https://doi.org/10.52859/jba.v11i2.616